Friday, March 4, 2011

Hamil di Luar Nikah, Natalie Portman Dikritik Gubernur

Jakarta Aktris yang baru saja menerima Piala Oscar, Natalie Portman dikritik oleh Gubernur Arkansas, Mike Huckabee. Kritik tersebut dilontarkan terkait kehamilan Natalie yang terjadi sebelum dirinya menikah.



Seperti dilansir Contact Music, Jumat (4/3/2011) Mike menilai, Natalie dan kekasihnya Benjamin Millepied yang tengah menunggu kehadiran buah hati mereka itu bisa menimbulkan persepsi buruk. Natalie dan Benjamin dikhawatirkan akan merusak citra orangtua karena mampu merawat anaknya (tanpa pernikahan), sementara banyak single mother di Amerika tidak bisa melakukan itu.



Dalam sebuah wawancara dengan radio setempat Mike mengatakan, 'Salah satu hal yang mengganggu, orang melihat Natalie Portman atau beberapa bintang Hollywood lain membanggakan, 'Hei lihat, kau tahu, kami mempunyai anak, kami belum menikah, tapi kami memiliki anak-anak ini, dan mereka baik-baik saja,' kritik Mike.



'Tidak banyak single mother yang meraih jutaan dolar setiap tahun dari film. Saya pikir itu memberikan citra bahwa ya, tidak semua orang mempekerjakan pengasuh dan perawat,' tambahnya.



Mike menceritakan kalau dirinya mengenal seorang ibu yang harus berjuang sendiri untuk membesarkan anak-anaknya. 'Kebanyakan single mother sangat miskin, tidak berpendidikan, tidak bisa mendapatkan pekerjaan, dan jika bukan karena bantuan pemerintah, anak-anak mereka akan mati kelaparan dan tidak pernah mendapat perawatan kesehatan,' jelasnya.



Natalie yang berhasil meraih Piala Oscar untuk perannya sebagai penari balet di 'Black Swan' itu dikabarkan tengah mengandung anak laki-laki.